Analisis Kelayakan Struktur Bangunan Publik 5 Lantai di Kota Jakarta

Penulis

  • Agustinus Putra N.S.
  • Cindrawaty Lesmana

DOI:

https://doi.org/10.28932/jts.v14i2.1799

Kata Kunci:

bangunan publik, kelayakan struktur, investigasi visual, pengujian beton, analisis respon spektrum dinamik, analisis pushover.

Abstrak

Pertumbuhan ekonomi yang sangat pesat menjadi alasan banyaknya pembangunangedung di Indonesia. Indonesia merupakan negara rawan gempa bumi karena dilalui oleh jalurpertemuan 3 lempeng tektonik, yaitu lempeng Indo-Australia, lempeng Eurasia, dan lempengPasifik, tentunya teknologi dalam menganalisis suatu struktur bangunan telah berkembang denganmemperhatikan risiko terhadap dampak dari bencana. Analisis kelayakan struktur diperlukan untukmeninjau desain awal terhadap kondisi yang diinginkan pada perencanaan dengan melakukanbeberapa identifikasi yang sesuai dengan ketentuan standar yang telah ditentukan. Tujuanpenelitian adalah menganalisis kelayakan struktur bangunan eksisting dengan meninjau tingkatkerusakan dan simpangan yang terjadi. Analisis kelayakan struktur untuk pemodelan strukturdilakukan berdasarkan investigasi visual, denah arsitektur, data hasil pengujian kuat tekan beton,dan data hasil pengujian tulangan beton. Hasil pengamatan visual adalah terdapat retak pada pelatbeton dan balok beton.. Hasil analisis dinamik respon spektrum menunjukkan bahwa kontrolsimpangan antar lantai pada arah-x dan arah-y tidak memenuhi persyaratan. Hasil analisispushover menunjukkan bahwa tingkat kerusakan yang terjadi pada bangunan publik 5 lantai sudahmencapai pada tingkat kerusakan yang signifikan dimana struktur sudah tidak mampu menahangaya geser dan terjadi degradasi kekuatan struktur yang besar.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2019-07-15

Cara Mengutip

N.S., A. P., & Lesmana, C. (2019). Analisis Kelayakan Struktur Bangunan Publik 5 Lantai di Kota Jakarta. Jurnal Teknik Sipil, 14(2), 180–199. https://doi.org/10.28932/jts.v14i2.1799